Yang mengikuti

Sabtu, 05 Mei 2012

==> ...
Walaupun hati (jiwa) sebenarnya bukanlah suatu organ fisik(karena tidak kasat mata), tetapi hatilah yang mengendalikan seluruh emosi dan berhubungan dengan organ-organ fisik yang lain. Sebagai contoh, jika hati bersedih maka air mata tanpa disadari akan menetes. Jika hati sedang kesal, rasanya dada panas dan nafas naik-turun tidak menentu. Jika hati damai, diri kita sepertinya merasa tenang dan bahagia.
  
Kesimpulan


"Dan bahwa sesungguhnyanya, Dialah yang menjadikan orang tertawa dan menangis." (QS.An Najm:43)

     Bersedih adalah hal yang pertama dilakukan oleh manusia apabila ia ditimpa oleh sesuatu musibah atau kemalangan. Kesedihan yang mendalam juga akan menyebabkan keluarnya air mata tanpa disadari. Semuanya ini adalah fitrah manusia yang diberikan oleh Allah.
Bersedih dan menangis adalah hal yang wajar. Silahkan, kita boleh-boleh saja bersedih dan menangis. Justru dengan menangis beban yang ada di hati bisa terangkat. Tetapi jangan terlalu larut di dalam kesedihan yang berkepanjangan. Itu hanyamalah membuat diri anda sakit dan tersiksa. Biasanya orang yang bersedih akan melupakan hal-hal yang rasional yang sebenarnya dibutuhkan oleh diri anda untuk bangkit kembali.
Jadi, hapuslah air mata kita hari ini. Sudah cukup menangisnya. Kini bersiap-siaplah untuk mengubah air mata kita menjadi permata.
Camkan ini baik-baik wahai saudaraku:
 " Setiap air mata yang kita teteskan karena ditimpa musibah, pasti akan digantikan oleh Allah dengan pahala dan kebahagiaan yang besar asalkan kita sabar dan tawakal menerima apa yang telah jadi kehendak-Nya." 

Ingat! 
~ Setiap orang wajar bersedih dan menangis.
~Menangis sedikit bisa mengangkat beban dihati kita.
  Tapi menangis terlalu banyak bisa membuat kita sakit.
~Sesungguhnya Allah ingin mengampuni dosa kita melalui kesedihan.

Doa
" Ya Allah, lihatlah air mataku ini.
Sesungguhnyalah Engkau Maha Pengasih dan Maha Penyayang.
Kumohon, ubahlah kesedihanku menjadi bahagia.Dan ubahlah air mataku menjadi permata."
 



Minggu, 22 April 2012

==> ...

Walau ia sudah berusaha mendorong dan menyingkirkannya dari jalan, batu itu tetap kokoh tidak bergeming. Jika batu itu dibiarkan begiotu saja, batu itu akan terus berada di hadapan orang itu, sehingga ia tidak bisa bergerak maju, ia tidak bisa menatap ke depan dengan baik, ia tidak bisa berpikir jernih, ia tidak bisa merasakan apa-apa lagi.

Jika kita mengalami hal yg seperti demikian, maka kita perlu pertolongan. Hal ini tidak bisa dibiarkan begitu saja. Kesedihan tidak akan hilang sendirinya. Kesedihan tidak akan hilang dimakan waktu jika kita tetap menyimpannya di dalam hati.

Sikap kita juga tidak akan banyak membantu jika terus-menerus menyalahkan, berprasangka buruk, dan (ini yang aneh) bersikap seolah-olah tidak ingin kesedihan itu hilang dari diri kita.

Manusia diciptakan sebagai mahluk yang sempurna. Manusia lebih baik dari semua mahluk-mahluk ciptaan Allah lainnya. Ya, kata sempurna memang kesannya hebat, kuat, baik, pintar, dan segala-galanya. Tetapi sebenarnya manusia juga merupakan  mahluk yang paling lemah, karena manusia diberi satu hal yang tidak dimiliki oleh mahluk-mahluk lain yaitu hati.

Jika seseorang ditimpa masalah atau musibah yang benar-benar hebat, hatinya yang lemah akan bergetar dengan hebatnya. Hati inilah yang menetukan bagaimana hasil akhir dari manusia tersebut. Jika hatinya kuat, ia akan selamat ditimpa musibah bagaimanapun beratnya. Tetapi jika hatinya rapuh, kesedihanh yang kecil saja dapat membawa diri manusia ke jurang kehancuran..

Dengan niat yang baik, dengan kesungguhan hati ingin kembali bahagia, dan dengan doa yang tulus ikhlas, marilah membaca tulisan ini. Semoga apa yang anda cari-cari bisa anda temukan disini. Semoga apa yang anda temukan disini bisa menolong anda mendapatkan kebahagiaan kembali.Aamiin.
  
Lihatlah air mataku.

Tes, tes, tes ... Tanpa disadari air mata akan menetes membasahi pipi dan hati yang ditimpa kesedihan. Memang sifat manusia yang paling utama apabila dirinya ditekan hingga kebatas yang melebihi kemampuan dirinya adalah bersedih.Dan kesedihan yang begitu dalam akan memicu suatu mekanisme organ tubuh yang menghsilkan air mata, sehingga orang tersebut akan menangis.

Sedih adalah fitrah manusia yang diberikan oleh Allah. Setiap orang pastilah pernah mertasakan sedih, setiap orang pastilah pernah menangis. Tidak peduli apakah dia pria atau wanita, kuat atau lemah, semua orang yang memiliki hati pastilah tidak mampu menahan tangius jika ditimpa kesedihan yang mendalam.

...... ==>

Sabtu, 21 April 2012

Bismillahirrahmanirrahim 

Kenapa aku ini? Dadaku sakit, pikiranku kacau, aku tidak bisa tidur, aku sedih, aku gelisah, aku bingung, aku kesal, aku kesal ... !!!

Manusia memang ditakdirkan untuk merasakan satu hal dalam hidupnya: kesedihan. Sejak lahir hingga ajalnya tiba, manusia harus mengalami segala macam kesusahan dan kesedihan.

Di saat yang sulit seperti inilah, kita membutuhkan pertolongan yang dapat menewarkan sakit itu agar tidak harus terkumgkung di dalam kesedihan yang berlarut-larut.

Jika ahti saya sedang galau, biasanya saya pergi ke toko buku untuk mendapatkan buku-buku penyejuk hati. Entah itu buku agama, buku filsafat, buku novel, atau bahkan buku komik. Apa saja!

Tetapi pada suatu hari, disaat saya mencoba mencari pengobat hati untuk kesedihan dan kebingungan saya, saya tidak bisa menemukan bukunyang benar-benar bisa menyembuhkan rasa sedih dan rasa kesal yang sedang berkecamuk di hati.

Lalu saya berpikir. Bagaimana kalau saya menulis buku itu sendiri.

Saat itu saya memutuskan untuk mencoba menulis apa yang kira-kira bisa menjadi pengobat hati saya sendiri. Didasarkan pengalaman, serta bahan-bahan lain, tulisan ini lahir.

Tulisan ini saya buat disaat saya mengalami "shock" yang sangat berat. Tulisan merupakan pelajaran dan pengalaman saya yang (mungkin sama seperti anda) pernah pula ditimpa kesedihan yang mendalam, pernah mengalami bagaimana sakitnya hati, bagaimana gelisahnya jiwa mencari suatu kedamaian.

Tidak semua obat bisa mengobati penyakit yang sama. Tidak semua dokter cocok dengan setiap orang. Begitu pun nasehat atau solusi. Semuanya bergantung kepada masing-masing individu.Semoga tulisan yang sederhana ini setidaknya mampu mengurangi beban ahti anda seperti yang pernah saya alami.
#BY

Duarrr! Tiba-tiba bagai sang petir menyambar. Di siang hari yang cerah,di saat yang tidak diduga-duga,di tempat yang sama sekali tidak pernah dibayangkan sebelumnya.

Begitulah caranya datang musibah. Ia masuk menusuk ke dalam kalbu kita tanpa mengetuk pintu terlebih dahulu. Ia mungkin masuk di saat kita sedang bahagia. ia mungkin masuk di tempat yang sama sekali tidak kita sangka-sangka. Ia membuat hati kita terbakar, hancur berkeping-keping, dan sepertinya tidak bisa diobati lagi.

Kini yang tersisa hanyalah kita sendirian, ditemani oleh kesedihan. Seorang teman yang benar-benar tidak kita inginkan kehadirannya di sisi kita. Ke manapun kita pergi, ia akan mengikuti. Dimana pun kita berada, ia akan menunggu dengan setia.

Dada terasa sakit seperti diiris-iris, otak tidak bisa berpikir dengan jernih. Apapun yang kita lihat, apapun yang kita dengar, apapun yang kita rasakan, semuanya berubah menjadi kesedihan.

Jika seseorang ditimpa suatu musibah atau kesedihan, sepertinya dihadapannya terhalang oleh sebuah batu yang sangat besar. Ke manapun ia melihat, yang tampak hanyalah batu itu saja, sama sekali tidak ada yang lain. Ia tidak maju ke depan karena terhalang batu tersebut, sementara ke belakang pun ia sudah tidak bisa.

==> ...

Sekarang dan selamanya aku ingin selalu menjaga hati suciku..berdamai dg diri sendiri..memaafkan orang lain dan sukseslah aku

 Menerima diri dan menerima kenyataan adalah kunci utama kebahagiaan.

 Jangan mengeluh atas masalahmu, karena Tuhan punya tujuan tuk perjuanganmu. Pelajari apa yg hendak Dia ajarkan padamu.

 

Kamis, 29 Maret 2012

Jangan berkata tidak bila kau jatuh cinta, terus terang sajalah buat apa berdusta.
Cinta itu anugerah maka berbahagialah, kita hidup sengsara bila tak punya cinta.
Cobaan pasti datang menghadang
Rintangan pasti datang menghujam
Namun yakinlah bahwa cinta itu kan membuatmu
mengerti akan Arti Kehidupan.